MEMILIH MANA ?? MAKAN NASI ATAU NYEMIL MAKANAN RINGAN
Asalamualaikum Wr. Wb.

Sahabatku yang berbahagia. Dalam kehidupan kita sehari – hari tidak lepas kita dengan yang namanya makanan. Baik itu makanan pokok maupun makanan ringan. Terkadang ada diantara kita yang lebih memilih makanan pokok.


Dikarenakan jika tidak makan makanan pokok maka perutnya terasa lebih lapar. Mungkin dia juga sudah terbiasa sejak waktu masih kecil dengan asupan makanan pokok. Sehingga ketika kehidupannya berjalan, dia senantiasa makan dengan makanan pokok. Ya sudah sewajarnya lah. Mungkin ketika dia makan camilan perutnya tidak terasa lapar. Hehehe.


Sahabatku yang berbahagia. Berbeda dengan orang yang suka dengan nyemil. Hanya dengan nyemil dia sudah merasa kenyang meskipun belum makan makanan pokoknya sehari – hari. Karena mungkin dia sudah terbiasa dengan keadaan seperti itu sejak kecil.


Dan sudah terlalu sering dengan adanya camilan. Dia bisa bertahan pada kehidupannya dan merasa sudah cukup kenyang hanya dengan makan makanan cemil. Dengan tipe tipe yang semacam ini kadang kita yang berada ditipe yang pertama merasa bahwa itu suatu keanehan dan mungkin terlalu bahaya. Bagaimana tidak?? Masak perutnya hanya diisi dengan makanan yang ringan aja. Kug ndak sakit perut atau gimana gitu.


Sahabatku yang berbahagia. Disini saya akan bagikan tentang kelebihan dan kekurangan dari kedua tipe makan makanan ringan dan makan makanan pokok. Apa saja toh perbedaannya???

1.      Makanan pokok


a.       Kelebihannya antara lain :

·         Jika kita memakan makanan pokok, maka asupan gizi yang akan kita peroleh sangat beragam. Dan sangat jelas bahwa makanan pokok memiliki kadar karbohidrat yang sangat besar. Itulah yang bisa membuat energi kita semakin bertambah.


·         Dalam hal ketika kita memiliki pekerjaan yang berat, contoh misalkan pekerja yang mengeluarkan tenaga ekstra. Hendaknya kita biasakan agar selalu memakan makanan pokok. Karena untuk menjaga stamina kita. Sehingga kita tetap kuat dan bisa bekerja dengan aman dan sehat selalu. Bukan malah cepat sakit dan akhirnya membuat pekerjaan kita terhambat.


·         Makan makanan pokok menjadikan kita lebih bisa berfikir positif dan mampu menyelesaikan setiap persoalan dengan baik dan benar. Tanpa harus merasa uring – uringan.


b.      Kekurangannya makanan pokok antara lain :

·         Bagi yang mencanangkan program diet. Ketika dia makan makanan poko maka biasanya akan menyebabkan kandungan zat – zat makanan yang terlalu besar akan berkumpul didalam tubuhnya. Terutama akan tertimbun diperutnya.


·         Untuk waktu malam hari. Jangan biasakan unutk makan makanan pokok. Apalagi diatas jam 9 malam. Karena ketika setelah makan harusnya dalam tubuh kita terjadi pembakaran namun karena kita tidur. Akhirnya pembakarannya tertunda dan makanannya pun tertimbun didalam perut kita.

2.      Makanan ringan


a.       Kelebihannya makanan ringan antara lain :


·         Membuat perut kita tidak mudah berisi alias gendut. Ini biasanya serig dilakukan oleh orang – orang yang memiliki program diet. Karena menjaga tubuhnya agar tetap langsing dan terlihat slim.


·         Makanan ringan mudah dibawah dan tidak ribet dalam proses konsumsinya. Karena dari namanya saja makanan ringan sehingga jelas sangat simple.


b.      Kekurangannya makanan ringan antara lain :


·         Jika perut kita tidak terbiasa maka hati – hati karena akan dikhawatirkan akan malah menjadi penyakit. Bahaya toh malahan. Jangan coba deh.


·         Makanan ringan itu kandungan gizinya tidak terlalu lengkap. Sehingga asupan gizi yang kita peroleh menjadi kurang. Ndak bisa lengkap kandungannya.


Ya ini sedikit yang bisa saya tulis. Semoga bermanfaat bagi pembaca yang budiman.


SALAM SUKSES