Banyak cara untuk memulai bisnis usaha modal kecil berikut, bisa untuk peluang usaha sampingan, usaha rumahan, dsb. Untuk bagi yang ingin menekuni bisnis sampingan di sela-sela kesibukan utama, atau baru menekuni dunia bisnis usaha, tidak ada salahnya bila kita memperhatikan panduan praktis berikut ini.
Dalam kesempatan ini saya hadirkan kiat sukses usaha rumahan antara lain :
• Lakukan survey pasar untuk mencari tahu potensi apa saja yang sekiranya bisa kita angkat di pasar bisnis usaha. Dalam hal ini kita bisa melakukan survey pasar, misalnya kira-kira produk apa saja yang banyak dicari para wisatawan yang berkunjung ke daerah kita. Misalnya saja seperti akseroris atau souvenir, kaos, makanan khas, dan lain sebagainya.
• Prioritaskan untuk memilih produk yang tahan lama. Hal ini perlu kita perhatikan karena sebagai pemula mungkin waktu luang cukup terbatas, untuk itu sebaiknya pilihlah produk komoditas yang memiliki masa kadaluarsa cukup lama. Misalnya saja memilih makanan kering seperti camilan, kopi, atau lebih memilih cinderamata yang tak memiliki masa kadaluarsa.
• Memilih produk yang sesuai dengan daya beli sebaiknya pilihlah produk yang harga jualnya masih bersahabat .
• Untuk menghemat modal, anda bisa membeli beberapa sample produk bisnis untuk pemula dengan modal kecil tersebut kemudian diambil fotonya untuk dijadikan katalog promosi melalui katalog tersebut, kita bisa menjaring calon konsumen, baru kemudian melakukan pembelian (kulakan) sesuai dengan orderan yang diminta konsumen.
• Libatkan produk pada acara-acara , misalnya acara kampus atau acara arisan, dsb. Serta aktif dan berpromosi di sosial media agar teman-teman anda mengetahui peluang bisnis yang sedang anda geluti. Misalnya saja seperti ikut serta menjadi salah satu sponsor acara seminar atau bazaar yang diadakan kampus anda.
• Dalam menekuni bisnis camilan, ada banyak pilihan yang bisa anda jalankan. Bisa memproduksi sendiri atau cukup mengemas ulang camilan dari para produsen maupun supplier dan memasarkannya ke khalayak ramai. Bagi para pemula, tentunya cara kedua lebih disarankan mengingat resikonya terbilang cukup kecil serta tidak membutuhkan modal usaha yang terlalu besar.
• Meskipun segmen pasar bisnis camilan cukup lebar, namun dalam menjalankan peluang bisnis ini anda harus tetap menentukan target pasar yang potensial. Dalam hal ini anda bisa membidik pelaku usaha seperti misalnya toko swalayan, toko oleh-oleh, atau bisa juga membidik langsung konsumen akhir.
• Ketika target pasar telah anda tentukan, selanjutkan lakukan survey pasar untuk mengetahui kebutuhan dan keinginan para pelanggan. Meskipun poin ini sering dianggap remeh oleh para pelaku usaha, namun pada dasarnya survey pasar sangat dibutuhkan agar anda tidak salah perhitungan. Jangan hanya menggunakan feeling (perasaan), pastikan bahwa hasil survey anda didukung dengan data-data yang akurat.
• Kemasan produk menjadi modal utama anda untuk bisa tampil beda. Walaupun produk camilan anda tidak jauh berbeda dengan produk para kompetitor, namun didukung dengan kemasan yang cantik maka produk anda akan terlihat lebih menarik. Usahakan untuk menawarkan sesuatu yang berbeda, agar konsumen tidak menganggap biasa produk anda.
• Berikan pelayanan cepat dan akurat kepada para pelanggan anda. Tak hanya menginginkan produk camilan yang bercita rasa lezat, para konsumen juga membutuhkan pelayanan yang cepat dan akurat. Pastikan bahwa anda selalu memberikan pelayanan terbaik bagi setiap konsumen, agar mereka merasa jadi yang utama bagi anda.
• Pastikan bahwa kepuasan pelanggan menjadi poin utama yang perlu anda jaga. Dalam hal ini, anda juga perlu memberikan layanan pra, saat, dan purna jual bagi setiap konsumen anda. Strategi bisnis ini perlu anda pertahankan karena produk berkualitas juga perlu dibarengi dengan pelayanan yang memadai. Sebab, kepuasan yang mereka dapatkan akan menciptakan loyalitas pelanggan.
Demikan sedikit kiat agar kita sukses dirumah dengan membuka peluang usaha rumahan. Semoga dapat bermanfaat.
SALAM SUKSES